SUMEDANG, AYOTASIK.COM - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumedang terus mengembangkan kawasan wisata Bendungan Jatigede. Di antaranya dengan membuka tempat wisata Taman Seribu Cahaya.
Objek wisata Taman Seribu Cahaya terletak di Desa Pakualam dan Desa Karangpkauan Kecamatan Darmaraja, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat.
Soft launching destinasi wisata Taman Seribu Cahaya ditandai dengan penanaman bibit pohon oleh Bupati Sumedang Dony Ahmad Munir, serta The Lodge Group, Sabtu, 11 Maret 2023.
Baca Juga: Disnakan Kabupaten Sumedang Tebar Ikan di Sungai: Silakan Diambil Asal...
Bupati Sumedang Dony Ahmad Munir mengaku senang dengan adanya Taman Seribu Cahaya tersebut.
"Pemda Sumedang sangat bersyukur dan bahagia, ada The Lodge Group investasi di tempat wisata Sumedang, di puncak Burinong di Desa Karangpakuan dan Pakualam Kecamatan Darmaraja. Namanya Taman Seribu Cahaya," kata Dony.
Dia mengatakan, Objek wisata di atas Bendungan Jatigede itu menyajikan atraksi panorama alam yang sangat indah. Dengan pemandangan 360 derajat, sehingga bisa lihat sunrise, dan sunset.
Bahkan, Dony membandingkan wisata Taman Seribu Cahaya mirip seperti Raja Ampat di Papua dan Gunung Bromo di Jawa Timur.
Baca Juga: Hayu ka Sumedang, Ada 5 Tempat Wisata Hits dan Instagramable yang Pas Buat Healing
"Di sini juga bisa melihat Gunung Ciremai, Gunung Tampomas, dan melihat Bendungan Jatigede, yang ada pulau-pulau di tengahnya dan dikelilingi gunung-gunung," terang Dony, dikutip Minggu, 12 Maret 2023.
"Jadi kalau mau lihat Raja Ampat, Gunung Bromo, datang saja ke Taman Seribu Cahaya Jatigede, menikmati keindahan alam yang tak ada di tempat lain," tambahnya.
Sementara itu, CEO The Lodge Group, Heni Smith menggambarkan, nantinya di Taman Seribu Cahaya akan dibangun sekitar 30 vila, dengan mengusung tema alam. Pihaknya, ingin pengunjung menikmati alam.
"Rencananya bertahap, sekarang baru sekitar 40 persen. Kami mulai dari forest walk, dan ada juga beberapa photo spot piknik area, playground, ATV tracking. Kami juga akan membangun eco resort yang tetap mengusung alam, mudah-mudahan bisa direalisasikan tahun depan," katanya.
Baca Juga: Ini Cara SMP 1 Singaparna Kenalkan Budaya Indonesia dan Dunia
Artikel Terkait
CATAT! Parpol atau Caleg di Sumedang Tidak Boleh Pasang Baliho dan Spanduk di Tempat Ini
Berkunjung Ke Singaparna? Yuk Nikmati Beragam Kuliner Di Jalan Muktamar Cipasung
4 Objek Wisata Air Terjun atau Curug di Garut yang Unik dan Menyimpan Cerita Mitos
Tak Harus ke Jakarta, Calon Jemaah Haji Sumedang Bisa Berangkat ke Tanah Suci dari BIJB Kertajati
Lobang Timah, Surga Wisata Tersembunyi di Kaki Gunung Sawal Ciamis, Cocok Buat Berpetualang
Hayu ka Sumedang, Ada 5 Tempat Wisata Hits dan Instagramable yang Pas Buat Healing
Disnakan Kabupaten Sumedang Tebar Ikan di Sungai: Silakan Diambil Asal...
Bukit Sampalan Asri, Destinasi Wisata Baru di Ciamis yang Lagi Hits Berlatar Keindahan Gunung Sawal
Menguak Misteri Situs Batu Panjang, Salah Satu Destinasi Wisata di Ciamis yang Unik
Berlaku Mulai Hari Ini, Segini Tarif Tol Cisumdawu Ruas Cileunyi-Sumedang hingga Cimalaka
Pemkab Tasikmalaya Harapkan Desa Harus Mampu Gali Potensi Wisata
Warga Sumedang Wajib Tahu, Segini Besaran Zakat Fitrah yang Harus Dibayar Tahun Ini
5 Tradisi Menyambut Bulan Puasa di Ciamis dalam Festival Mapag Ramadhan, jadi Daya Tarik Wisata Tatar Galuh
3 Tempat Wisata Hits di Kota Banjar selain Situ Mustika, Cocok Buat Munggahan sebelum Ramadhan
Peziarah Ditemukan Meninggal Dunia di Gunung Tampomas Sumedang, Ini Dugaan Penyebabnya
5 Tempat Kuliner Hits 2023 di Ciamis, Mulai Ikan Bakar sampai Bakso, Cocok Buat Munggahan
Sempat Langka, Minyak Goreng Subsidi 'Minyakita' Tersedia Kembali di Sumedang
Tempat Kuliner Legend di Ciamis, Ada yang Berdiri Sejak Tahun 1950-an Lho!
TERUNGKAP! Ini Pemicu Sebenarnya Pengeroyokan Wasit Liga Urif Cup di Ciamis
Rangkaian Fellowship Journalism 2023, BRI Umumkan Pemenang Lomba Penulisan Artikel
Rafi Tergerak Hati Melihat Sepatu Teman Sekelas Rusak, Inisiatif Gelar Patungan
3 Universitas Terbaik Ini Ada di Kota Tasikmalaya, Cek di sini, Siapa Tahu Kamu Alumninya
Ini Cara SMP 1 Singaparna Kenalkan Budaya Indonesia dan Dunia
Dinas Pertanian Terus Gaungkan Gerakan Tanami Pekarangan, Upaya Ketahanan Pangan
Mongol Stres Bongkar Tarif saat Standup di Depan Presiden Jokowi: Gua Enggak Dapat Sepeserpun!
LPSK Cabut Perlindungan Terhadap Bharada E, Ini Penyebabnya
Cabut Perlindungan Terhadap Bharada E, LPSK Lakukan Serah Terima ke Rutan Bareskrim
Info Loker Tasikmalaya serta Perubahan Nama Ciamis jadi Kabupaten Galuh Masuk dalam Deretan Berita Terpopuler